168 WNI Korban Haji Ilegal Kembali ke Indonesia

 
bagikan berita ke :

Minggu, 04 September 2016
Di baca 872 kali

"Bahwa dari 177 WNI, 168 sudah dalam status sekarang per menit ini adalah ready to go status", kata Menlu Retno.

 

Terkait sisa sembilan WNI yang masih berada di Manila, Retno mengatakan masih harus ada informasi yang diperlukan oleh pihak Filipina dari sembilan WNI tersebut. Demikian seperti keterangan pers Kepala Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

 

Proses pemulangan 168 WNI direncanakan akan menggunakan maskapai penerbangan Air Asia dari Manila menuju Jakarta via Makassar. Duta Besar RI di Manila akan mengawal langsung proses pemulangan tersebut. 110 calon jemaah haji akan turun di Makassar karena sebanyak 95 orang memang berasal dari Sulawesi dan 15 orang berasal dari Kalimantan Timur, selebihnya akan turun di Jakarta.

 

"Jadi dengan demikian penyelesaian masalah 177 WNI sebagian besar sudah dapat diselesaikan dengan kepulangan 168 WNI tersebut dan akan setibanya mereka dari bandara Makassar dan nantinya tiba di Jakarta, mereka langsung diserahterimakan kepada pemda setempat," ujar Retno.

 

Sebelumnya, 177 WNI ditahan oleh pihak imigrasi Bandara Internasional Manila karena menggunakan paspor Filipina. Paspor tersebut diperoleh dengan cara yang ilegal. (Humas Kemensetneg)

 

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0