Ibu Negara: Saatnya Tunjukkan Solidaritas Pada Kaum Dhuafa

 
bagikan berita ke :

Rabu, 25 Juni 2008
Di baca 1003 kali


"Sesungguhnya pelayanan kesehatan saat ini sudah dapat dinikmati oleh masyarakat, walaupun kita tahu memang masih belum merata, belum menyentuh semua jenis penyakit. Sebaran penduduk yang luas sampai ke pelosok tanah air dan makin kompleksnya masalah kesehatan menjadi penyebab utama belum meratanya pelayanan kesehatan," kata Ibu Ani Bambang Yudhoyono dalam sambutannya saat bersilaturahmi dengan Keluarga Besar Pengurus dan Penerima Bantuan Program Sosial Indonesia Tersenyum di Istana Negara, Selasa (24/6) pagi.

"Untuk itu diperlukan partisipasi aktif masyarakat dan pihak swasta guna menolong masyarakat yang kurang mampu untuk mempercepat terciptanya derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik. Selaku pribadi dan Ibu Negara, saya menyambut gembira akan kepedulian PT. Tempo Scan Pacific dengan CSR nya yang telah ikut serta membantu pemerintah untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dengan melakukan berbagai kegiatan sosial. Apa yang telah dilakukan dengan program Indonesia Tersenyum dalam waktu satu tahun telah berhasil menangani 40 balita dan anak-anak dengan cacat bawaan benar-benar sesuatu yang patut dihargai. Sesungguhnya membuat anak tersenyum adalah dambaan setiap orangtua," Ibu Ani menjelaskan.

Ibu Ani mengajak dan memotivasi para dermawan dan para pengusaha untuk bergandeng tangan dan ikut serta membantu masyarakat yang membutuhkan terutama dalam menghadapi masa-masa sulit. "Saatnya kita menunjukkan rasa solidaritas kita kepada kaum dhuafa. Sesungguhnya banyak cara yang bisa dilakukan untuk membantu mereka. Saya yakin pemerintah akan terus berusaha keras untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat seperti pengobatan gratis atau Rumah Sakit tipe kelas 3 bagi masyarakat kurang mampu. Mari kita bantu agar maksud baik pemerintah itu dapat terwujud," terangnya.

Dipandu Menteri Kesehatan Siti Fadilah Supari, Ibu Ani berdialog dengan para penerima bantuan Program Indonesia Tersenyum. Hadir dalam acara tersebut antara lain, Ibu Mufidah Jusuf Kalla, Murniati Widodo A.S., Okke Hatta Rajasa, Rossi Anton Apriyantono, dan koordinator pengurus Program Indonesia Tersenyum Vitri C. Mallarangeng.

 

 

Sumber :

http://www.presidenri.go.id/ibunegara/index.php/fokus/2008/06/24/418.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0