Indonesia Bantu Korban Bencana Laos

 
bagikan berita ke :

Rabu, 03 September 2008
Di baca 2265 kali


Laos mengalami bencana alam yang menyedihkan sejak 15 Agustus sampai sekitar 21 Agustus 2008 lalu." Bencana banjir itu diperparah oleh badai tropis Kamuri yang melanda Laos selama beberapa hari,” kata Dino kepada wartawan. “Sungai Mekong pasang sekitar 13 meter dan ini dinyatakan sebagai bencana banjir yang terbesar selama 100 tahun di Laos,” ia menambahkan.

Enam dari sembilan kabupaten di Provinsi Xien Tien, lanjut Dino, mengalami kerusakan yang kabarnya mencapai sekitar 80 juta dollar. Ditambah dengan berbagai kerugian lain di provinsi lainnya. “Diperkirakan ada sekitar 200 ribu orang yang mengungsi dan 6 orang dinyatakan meninggal. Di Provinsi Kamuan, 6000 dari 11.000 hektar sawah mengalami kerusakan. Ini memang merupakan bencana alam yang cukup berat,” Dino menjelalskan.

“Indonesia akan mengirimkan bantuan berupa uang tunai karena pemerintah Laos juga sudah meminta bantuan dunia internasional,” tandas Dino.




Sumber:

http://www.presidenri.go.id/index.php/fokus/2008/09/02/3440.html

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
5           16           7           4           4