Kelola Website dengan Maksimal, Setneg Selenggarakan FGD

 
bagikan berita ke :

Jumat, 01 Februari 2013
Di baca 752 kali

FGD mendatangkan para pakar yang mempunyai kompetensi di bidang penulisan berita serta pengelolaan estetika website. Dalam menulis berita kita pun perlu mempunyai pedoman dan aturan prinsip jurnalistik sehingga informasi berita yang akan disampaikan menjadi padat, jelas, dan ringkas dengan tetap mengedepankan prinsip keberimbangan berita.

Hal serupa disampaikan oleh Maria D. Andriana, Kepala Lembaga Pendidikan  Jurnalistik LKBN ANTARA, menurutnya penulis berita juga harus sadar bahwa menulis berita bukan hanya memindahkan teks semata namun juga harus berprinsip “KISS” (Keep It Short and Simple). Target pembaca juga menjadi poin yang perlu diperhatikan, “Kita harus mengetahui apa yang mereka ingin baca, mengapa mereka ingin membaca, dan siapa mereka?” ujar Maria.

Selain itu, Priyambodo R.H, Direktur Eksekutif Lembaga Pers Dr. Soetomo yang juga hadir sebagai narasumber memberikan paparan bagaimana estetika website menjadi hal yang tidak kalah penting untuk menjadi fokus perhatian. Ia menjelaskan bahwa tata letak, pemilihan font, serta pemilihan warna untuk website juga harus dicermati. “Sifat para pembaca media online yang cenderung membaca cepat dan cepat bosan menjadi tantangan tersendiri bagi pengelola website untuk mampu mempertahankan pembaca sehingga informasi yang disampaikan melalui media online bisa tersampaikan dengan baik”, ujar Priyambodo sambil mencontohkan perbandingan tampilan beberapa situs website.

Antusiasme  peserta FGD juga sangat tinggi, hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang mengarah kepada peningkatan kompetensi dalam pengelolaan website Kemsetneg. Sejumlah Pejabat Eselon II juga turut hadir dalam penyelengaraan FGD kali ini.
fgd_penulisan_berita_2_200.jpg fgd_penulisan_berita_3_200.jpg
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0