Keterangan Pers Presiden Joko Widodo pada Peresmian Bendungan Kuwil Kawangkoan

 
bagikan berita ke :

Kamis, 19 Januari 2023
Di baca 335 kali

Wartawan
Pak, harapan ke depan terkait dengan adanya bendungan ini, Pak?

 

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Jadi ini Bendungan Kuwil Kawangkoan kita harapkan bisa menghilangkan, mengurangi banjir, utamanya yang ada di Manado, yang kita pernah kejadian di tahun 2014. Yang kedua, juga untuk persediaan air baku bagi Manado, Minahasa Utara, dan juga Bitung. Yang ketiga, ini juga sebagai pembangkit listrik mikrohidro. Saya kira fungsi itu juga sangat baik bisa menghasilkan energi hijau dari Waduk Kuwil Kawangkoan. Dan yang keempat, juga bisa dipakai untuk mengairi sawah-sawah yang ada di sini.

 

Wartawan
Di pasar tadi ngapain, Pak?

 

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Biasa ngeceki harga-harga utamanya harga sembako, beras, minyak. Saya kira di Sulawesi Utara kondisinya stabil, inflasi juga sangat terjaga di angka 4 persen di Kota Manado dan sekitarnya, saya kira sangat baik.

 

Wartawan
Pak Presiden, ke depan apakah Sulawesi Utara masih bisa ketambahan bendungan lagi, Pak?

 

Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo)
Nanti bulan Maret atau April akan selesai lagi satu bendungan, yaitu Bendungan Lolak. Semakin banyak bendungan semakin baik, karena air tidak dibiarkan masuk ke laut tetapi ditampung untuk keperluan kita semuanya. Terima kasih.

 

Wartawan
Terima kasih, Pak.



Sumber: https://setkab.go.id/peresmian-bendungan-kuwil-kawangkoan-di-kabupaten-minahasa-utara-provinsi-sulawesi-utara-19-januari-2023-2/