Mensesneg Lantik Pejabat Eselon I Kementerian Sekretariat Negara

 
bagikan berita ke :

Rabu, 02 Februari 2011
Di baca 6179 kali

Pada kesempatan ini, Mensesneg melantik 2 orang pejabat baru yang memperoleh promosi dan 14 orang pejabat eselon I yang jabatannya disesuaikan dengan nomenklatur jabatan yang baru. Mensesneg mengungkapkan bahwa pejabat-pejabat baru yang memperoleh promosi telah melalui proses seleksi yang ketat, obyektif, dan teliti. Mensesneg juga mengungkapkan harapannya kepada para pejabatan yang dilantik dengan nomenklatur baru dapat lebih meningkatkan kinerjanya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada Presiden dan Wakil Presiden.

Tidak hanya dilantik, para pejabat ini juga menandatangani Pakta Integritas. “Pakta Integritas ini merupakan komitmen Saudara untuk melaksanakan segala tugas dan tanggung jawab sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan serta berlandaskan pada integritas diri yang tinggi,” papar Mensesneg.       

Lebih lanjut, Mensesneg mengungkapkan saat ini Kementerian Sekretariat Negara memiliki struktur organisasi dan tata kerja yang baru berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 80 Tahun 2010 tentang Kementerian Sekretariat Negara. “Kelembagaan kita telah berhasil merampingkan struktur organisasi Kementerian Sekretariat Negara. Kita dapat mengurangi 50 jabatan struktural yang terdiri dari 1 jabatan eselon I, 5 jabatan eselon II, 11 jabatan eselon III, dan 33 jabatan eselon IV,” jelas Mensesneg.

Struktur ramping ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja sekaligus perwujudan pelaksanaan reformasi birokrasi di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara. Dalam waktu dekat, Mensesneg juga akan menandatangani Peraturan Menteri Sekretaris Negara tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Sekretariat Negara yang baru.      

Mensesneg Sudi Silalahi juga memberikan sejumlah instruksi kepada seluruh pejabat di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara, antara lain, melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan penuh kesadaran, loyalitas, dan disiplin tinggi; menuntaskan reformasi birokrasi di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara; mengedepankan sikap responsif, rasional, dan proporsional dalam menyikapi dinamika keterbukaan publik dewasa ini; mengajak segenap masyarakat untuk menyikapi keterbukaan ruang publik secara produktif, konstruktif, dan beretika; serta meningkatkan koordinasi, integrasi, dan sinkronisasi antar unit kerja yang dipimpin.  

Pejabat yang mendapat promosi untuk menempatkan Eselon I di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara, yaitu
1.    Drs. Yoseph Indrajaya, M.Si. sebagai Deputi Bidang Hubungan Kelembagaan dan Kemasyarakatan Kementerian Sekretariat Negara, menggantikan Sumarwoto, S.H., MPA yang telah memasuki masa pensiun.
2.    Drs. Mohamad Oemar, M.A., sebagai Sekretaris Wakil Presiden, menggantikan Drs. H. Tursandi Alwi, S.H., yang telah memasuki masa pensiun.
    
Pejabat Eselon I yang dilantik yang jabatannya mengalami penyesuaian nomenklatur jabatan, yaitu:
1.    Drs. Winata Supriatna, M.M., sebagai Kepala Sekretariat Presiden.
2.    Laksamana Muda TNI Ir. Sudirman, S.E., M.A.P., sebagai Sekretaris Militer Presiden.
3.    Ibnu Purna Muchtar, S.E., M.A., sebagai Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara.
4.    Dr. Ir. Chairil Abdini Abidin Said, M.Sc., sebagai Deputi Bidang Dukungan Kebijakan Kementerian Sekretariat Negara.
5.    Drs. Cecep Sutiawan, M.Si., sebagai Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Kementerian Sekretariat Negara.
6.    Muhammad Saptamurti, S.H., M.A., M.Kn., sebagai Deputi Bidang Perundang-undangan Kementerian Sekretariat Negara.
7.    Dra. Ottyawati Adji sebagai Deputi Kepala Sekretariat Presiden Bidang Administrasi dan Pengelolaan Istana.
8.    Drs. Suprapto, M.M., sebagai Deputi Kepala Sekretariat Presiden Bidang Protokol, Pers, dan Media.
9.    Dr. Ir. Bambang Widianto, M.A., sebagai Deputi Sekretaris Wakil Presiden Bidang Kesejahteraan Rakyat.
10.    Dr. Tirta Hidayat sebagai Deputi Sekretaris Wakil Presiden Bidang Ekonomi.
11.    Dr. Rildo Ananda Anwar, S.H., M.H., sebagai Staf Ahli Bidang Politik, Pertahanan dan Keamanan Kementerian Sekretariat Negara.
12.    Zulfian Lubis, S.H., sebagai Staf Ahli Bidang Aparatur Negara dan Otonomi Daerah Kementerian Sekretariat Negara.
13.    Drs. Sulistiyo sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Kesejahteraan Rakyat Kementerian Sekretariat Negara.
14.    Prof. Dr. H. Dadan Wildan, M.Hum., sebagai Staf Ahli Bidang Komunikasi dan Informatika Kementerian Sekretariat Negara. (humas setneg)   


Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
3           4           0           0           0