Mensesneg Serahkan SK Pembentukan Dewan Pengawas Kemayoran

 
bagikan berita ke :

Senin, 16 Agustus 2010
Di baca 1483 kali

Penyerahan SK Mensesneg tersebut, Selasa (10/8), juga dilanjutkan dengan penandatanganan Pakta Integritas oleh Dewan Pengawas disaksikan oleh para pejabat Sekretariat Negara, pejabat PPKK, pejabat Pusat Pengelola Komplek Gelora Bung Karno (PPKGBK), serta anggota Dewan Pengawas PPKGBK. Dewan Pengawas PPKK sendiri terdiri dari Sudiarto sebagai Ketua dengan anggota sebagai berikut Andi Wahyu Wibisana, Sihol Situngkir, Cecep Sutiawan, dan Mulia P. Nasution.

Dalam sambutannya, Mensesneg Sudi Silalahi menyatakan sorotan pemberitaan media yang sangat tajam, baik terhadap PPKK dan PPKGBK, belakangan ini harus dapat menjadi pemicu kinerja kedua BLU. Untuk itu, Mensesneg mendukung pembentukan dewan pengawas yang terdiri dari personil-personil yang berkompeten.    

“Kita juga sungguh-sungguh membentuk badan pengawas atau dewan pengawas atau apapun namanya tapi yang jelas keputusan kita keluarkan berupa badan pengawas atau dewan pengawas yang beranggotakan 5 orang, yang telah kita coba untuk melengkapi dengan berbagai disiplin ilmu, disiplin bidang, disiplin profesional untuk melakukan pengawasan terhadap Badan Pengelola Kompleks Kemayoran,” papar Mensesneg.

Dengan dibentuknya Dewan Pengawas PPKK, diharapkan pada tahun 2011 hasil pemeriksaan BLU Komplek Kemayoran dapat lebih ditingkatkan dibandingkan dengan sebelumnya.       

Mensesneg Sudi Silalahi juga berpesan agar seluruh jajaran PPKK senantiasa menjaga integritas pribadi serta meningkatkan kinerja lewat evaluasi dalam rangka memaksimalkan pengelolaan aset-aset negara. (humas)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0