Presiden Instruksikan Pasca Tsunami Segera Ditangani dengan Baik

 
bagikan berita ke :

Rabu, 02 Januari 2019
Di baca 987 kali

Setelah melakukan perjalanan darat sejauh 116 km dari bandara Radin Inten II di Provinsi lampung, Presiden Joko Widodo tiba di Desa Kunjir, Kecamatan Rajabasa, Kabupaten Lampung Selatan pada pukul 10.50 WIB (2/1).

 

Di sini Presiden mendapat penjelasan tentang sebaran dampak tsunami Kabupaten Lampung Selatan dari Plt.  Bupati Lampung Selatan.  Presiden juga meninjau bangunan dan berdialog dengan warga yang terkena dampak tsunami.

 

Setelah mengunjungi Desa Kunjir, Presiden kemudian meninjau bangunan yang terdampak tsunami di Desa Way Muli, Kecamatan Rajabasa pada pukul 11.30 WIB.

 

Presiden menegaskan bahwa dirinya telah memerintahkan jajarannya untuk melakukan penanganan pasca bencana tsunami dengan baik.  “Saya sudah sampaikan ke Bupati Lampung Selatan, Gubernur (Lampung), Menteri PU, dan ke BNPB agar segera dilakukan penanganan, terutama setelah evakuasi selesai,” kata Presiden dalam keterangan persnya.

 

Lebih lanjut, Presiden juga menjelaskan bahwa warga yang terkena dampak tsunami juga meminta rumahnya segera dibangun.

 

“Kita akan masuk ke situ, ke tahap rekonstruksi dan pembangunan. Tidak ada hunian sementara. Jadi langsung akan dibangun rumah tapi di kira-kira 400 meter dari sini. Ada tanah 2 hektare, direlokasi karena memang lokasinya di sini memang sangat rawan tsunami,” kata Presiden.

 

Menjenguk Korban Tsunami di Rumah Sakit

 

Presiden Joko Widodo kemudian melanjutkan kunjungan kerjanya di Kabupaten Lampung Selatan dengan menjenguk pasien terdampak tsunami Selat Sunda di RSUD dr. H. Bob Bazar, yang berada di Kecamatan Kalianda.

 

Setibanyanya pukul 12.45 WIB, Presiden kemudian menuju ruang rawat pasien korban tsunami. Salah satu korbannya bernama Sarnama, seorang ibu yang dirawat bersama putranya, Yudi 6 tahun.

 

Sarnama menceritakan kepada Presiden, saat terjadi tsunami sekitar pukul 22.00 WIB, Yudi hilang dan baru ditemukan esok harinya sekitar pukul 08.00 WIB.

 

“Yudi ditemukan saat berpegangan pada kayu, dua saudaranya meninggal dunia. Ade Purnama 17 tahun dan Khalifah 1 tahun,” ucap Sarnama. (Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0