Presiden Jokowi Buka Rakornas Penanggulangan Bencana Tahun 2021

 
bagikan berita ke :

Rabu, 03 Maret 2021
Di baca 509 kali

Saat membuka Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana Tahun 2021 di Istana Negara, Jakarta, Rabu, 3 Maret 2021, Presiden Joko Widodo kembali mengingatkan bahwa kunci utama dalam mengurangi risiko terletak pada aspek pencegahan dan mitigasi bencana. Namun, hal tersebut bukan berarti bahwa aspek lain dalam manajemen kebencanaan menjadi tidak diperhatikan. Indonesia merupakan salah satu negara yang rawan terhadap bencana dan masuk dalam 35 negara paling rawan risiko bencana di dunia. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat, dalam rentang waktu satu tahun dari Februari 2020 hingga Februari 2021, sedikitnya ada 3.253 bencana yang terjadi di Indonesia, baik berupa bencana hidrometeorologi hingga bencana geologi. Untuk itu, pada kesempatan tersebut Presiden kembali menegaskan beberapa hal yang penting untuk dilakukan terkait kebencanaan.


Foto: Lukas - BPMI Setpres

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0