Presiden Ke Muara Gembong Bekasi Hadiri Perhutanan Sosial Untuk Pemerataan Ekonomi
Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Barat pagi ini, Rabu (1/11/2017). Kunjungan kerja tersebut mengawali kegiatannya di bulan November ini.
Bersama rombongan, Presiden berangkat dari Istana Kepresidenan Bogor pada pukul 07.00 WIB menuju Muara Gembong, Kabupaten Bekasi, dengan mengendarai mobil. Di Muara Gembong, Presiden akan menghadiri acara Perhutanan Sosial Untuk Pemerataan Ekonomi.
Dalam kunjungan tersebut, Presiden turut didampingi oleh Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono, dan Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi.
Sore harinya, mereka akan melanjutkan kegiatan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur. Presiden akan bertolak melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1. (Humas Kemensetneg)
Dalam kunjungan tersebut, Presiden turut didampingi oleh Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Komandan Paspampres Mayjen TNI (Mar) Suhartono, dan Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI Trisno Hendradi.
Sore harinya, mereka akan melanjutkan kegiatan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur. Presiden akan bertolak melalui Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta dengan menggunakan Pesawat Kepresidenan Indonesia-1. (Humas Kemensetneg)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?