“Serbia kembali ingin menonjolkan perannya dalam pergaulannya dengan Negara-negara Non Blok, dan juga dengan negara-negara Islam,� kata Juru Bicara Presiden, Dino Patti Djalal, usai mendampingi Presiden.
“ Rasim Llajic juga memberikan penjelasan mengenai posisi Serbia pada masalah Kosovo. Sebagaimana diketahui masalah ini semakin menghangat. Presiden SBY kemarin menerima kunjungan Utusan Khusus Khusus Sekjen PBB, Martti Athisari, dan juga memberi penjelasan mengenai proposal terakhair penyelesaian masalah Kosovo yang dalam waktu dekat akan dibawa ke Dewan Keamanan PBB setelah bulan Mei. Sekarang ini sedang ada tim pencari fakta yang dikirim DK PBB,� ujar Dino kepada wartawan.
“Dalam pertemuan tadi, Presiden mendengarkan penjelasan dan alasan-alasan yang diterangkan mengenai masa depan Kosovo dari sisi pemerintah Serbia. Terjadi diskusi yang cukup produktif. Intinya, Presiden SBY ingin masalah Kosovo ini dapat diselesaikan dengan damai dan tidak menimbulkan konflik baru,� terang Dino.
Saat menerima tamunya, Presiden SBY didampingi Menlu Hassan Wirajuda, Seskab Sudi Silalahi dan Dino Patti Djalal.
http://www.presidensby.info/index.php/fokus/2007/04/24/1754.html