Rombak Susunan Pejabat Kemensetneg, Mensesneg: Saya Tempatkan Orang Sesuai Kompetensinya

 
bagikan berita ke :

Selasa, 25 Agustus 2015
Di baca 1527 kali

Tak tanggung-tanggung sekitar 592 orang pejabat Kemensetneg dirombak dan dirotasi dalam rangka penyegaran dan untuk menempatkan orang-orang yang sesuai dengan kemampuannya. Adapun rinciannya adalah 42 orang pejabat eselon II, 165 orang pejabat eselon III, dan 391 orang pejabat eselon IV.

“Saya sekali lagi ingin menunjukkan betapa pentingnya menempatkan seseorang sesuai dengan kompetensinya, baik bagi kepentingan organisasi dan juga baik bagi yang bersangkutan, jadi menempatkan orang yang tepat” tegas Mensesneg.

Mensesneg juga menuturkan bahwa dirinya bersama-sama dengan pejabat eselon I telah berusaha keras untuk menentukan dan melakukan kebijakan rotasi dan promosi dengan mempertimbangkan kesesuaian kompetensi dengan tantangan pekerjaan.

Tidak Ada Tempat “Buangan”

Lebih lanjut, menanggapi adanya beberapa tempat yang dianggap sebagai unit kerja “buangan”, Mensesneg menegaskan bahwa semua unit kerja mempunyai peran yang penting. “Tidak ada tempat yang tidak penting, tidak ada tempat buangan. Semuanya penting, karena semuanya kita lakukan re-organisasi dan menunjukkan dalam struktur organisasi yang baru ini, kita maksimalkan semuanya punya relevansi dan kontribusi yang sama pentingnya dan sekali lagi juga dengan beban yang setara sekaligus semuanya mempunyai perhatian yang sama, jadi semuanya penting,” imbuh Mensesneg.

Proses Panjang

Mensesneg juga menyebut bahwa proses rotasi dan promosi kali ini memerlukan proses yang panjang. “Ada panitia seleksi (pansel) untuk eselon II, ada profiling (rekam jejak), ada assessment center yang dilakukan oleh assessment center independen, serta penilaian 360 derajat,” ujar Mensesneg.

Mensesneg juga mengingatkan kepada pejabat yang baru dilantik bahwa perlunya untuk menjalin komunikasi dan konsultasi, tidak perlu menunggu jam kantor, serta bisa berkordinasi secara cepat, rutin dan reguler.

“Saya minta kepada saudara lakukan evaluasi secepatnya terhadap unit yang dipimpin, minta masukan kepada atasan, kolega, setara, dan bawahan. Seluruh yang saya lantik pada siang hari ini, cepat lakukan review, pekerjaan yang menjadi tanggung jawab saudara,” pungkas Mensesneg.

Acara pelantikan pejabat eselon II, III, dan IV tersebut turut dihadiri oleh pejabat Kemensetneg lainnya. (Humas Kemensetneg)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
2           0           0           0           0