SETNEG MENYELENGGARAKAN SEMINAR KEAMANAN SISTEM INFORMASI

 
bagikan berita ke :

Kamis, 26 Mei 2011
Di baca 766 kali


Acara terbagi menjadi dua sesi, pada sesi pertama menghadirkan pembicara  Kepala Lembaga Sandi Negara, Djoko Setiadi dan Staf Khusus Kementerian Komunikasi dan Informatika, Rudi Lumanto dengan membahas topik Kebijakan Keamanan Nasional (Roadmap) dan Standarisasi Keamanan Jaringan dan Software. Pada sesi kedua, menghadirkan narasumber dari praktisi langsung  yang membahas tentang Pengamanan Informasi, Tantangan dan Penanganan.

Seminar dibuka langsung oleh Deputi Bidang Dukungan Kebijakan, Kementerian Sekretariat Negara, Chairil Abdini. Pada kata sambutannya, sebuah keamanan sistem informasi sangatlah penting bagi setiap instansi, dimana sebuah informasi yang dianggap rahasia maka harus mendapatkan sebuah sistem keamanan informasi yang kuat. Di Indonesia khususnya, sistem keamanan informasi masih dipandang lemah, dimana masih terdapat berbagai macam celah yang dimanfaatkan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Pada seminar ini juga dibahas isu-isu penting tentang teknologi terbaru tentang keamanan sistem informasi. Seminar ini merupakan sebuah medium untuk saling berbagi pengalaman tentang pembangunan sistem keamanan informasi di masing-masing instansi.

Terbentuknya sebuah sistem kemanan informasi yang kuat di dalam setiap instansi, maka akan terbentuk pula jaringan yang kuat untuk membentuk pembangunan Indonesia diberbagai bidang. (Humas)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0