Tes Objektif dan Pembuatan Makalah Capim KPK Dimulai Hari Ini

 
bagikan berita ke :

Rabu, 08 Juli 2015
Di baca 922 kali

Sejumlah 189 dari 194 peserta yang lulus di tahap seleksi administrasi mengikuti Tes Objektif dan Tes Pembuatan Makalah. Para peserta memulai dengan tes objektif yang berjumlah tujuh puluh (70) soal dengan soal yang berbeda-beda setiap peserta. Tes objektif ini akan dilanjutkan dengan tes pembuatan makalah yang akan berlangsung selama 3 jam.

 

“Tes pembuatan makalah ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman peserta terhadap permasalahan, concern terhadap korupsi dan pemberantasannya dan bagaimana solusi kedepan jika menjadi pimpinan” ujar Ketua Pansel KPK Destri.

 

Bobot Penilaian

 

Pansel KPK menilai pandangan dan pemahaman peserta terhadap KPK di dalam pembuatan tes makalah ini. Pansel KPK akan menilai peserta yang lolos dari struktur pembuatan makalah serta tes objektifnya. Pada Tahap kedua ini masyarakat sudah banyak memberi masukan terkait dengan para peserta yang lulus seleksi pada tahap pertama.

 

“Calon pimpinan yang kita cari adalah seseorang yang independen, dia seorang negarawan, yang bisa memisahkan antara kepentingan dirinya dengan kepentingan profesinya.. Di tes assesment nanti akan terlihat integritas dan independensi seseorang.

 

Tes Objektif dan Pembuatan Makalah ini akan diumumkan pada tanggal 14 Juli 2015. Tes tahap selanjutnya ialah Assesment yang akan dilaksanakan oleh lembaga Assesment profesional akan dilakukan 27-28 Juli 2015. (Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           1           0