Wapres Perintahkan Tindak Tegas Pelaku Insiden Sumut

 
bagikan berita ke :

Jumat, 06 Februari 2009
Di baca 780 kali


"Saya sudah bicara dengan Kapolri, dan pemerintah harus tegas menindak cara-cara berdemokrasi seperti itu," kata Wapres M Jusuf Kalla di wisma Indonesia Washington DC, Amerika Serikat, Rabu malam, ketika diminta komentarnya soal insiden di Sumut tersebut.

Menurut Wapres cara-cara berdemokrasi yang anarkis seperti itu harus ditindak tegas supaya jangan sampai terulang kembali.

"Siapapun pelakunya dan aktor intelektualnya harus ditindak tegas," kata Wapres.

Wapres membantah tindakan tegas tersebut karena yang tewas adalah kader partai Golkar. Menurut Wapres siapapun korbannya harus dilakukan tindakan yang tegas.

Mengenai pemekaran wilayah seperti yang dituntut para demonstran dalam insiden tersebut, Wapres menjelaskan bahwa permintaan untuk adanya pemekaran wilayah harus berasal dari masyarakat (bawah). Kemudian diteruskan ke DPRD baru ke pemerintah pusat dan DPR.

"Pemekaran dimungkinkan selama memberikan manfaat kepada masyarakat. Dan tahun 2009 ini tidak ada lagi pemekaran. Itu tak boleh dipaksakan, makanya kita lakukan moratorium," kata Wapres.




Sumber:
http://www.antara.co.id/arc/2009/2/5/wapres-perintahkan-tindak-tegas-pelaku-insiden-sumut/

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0