512 Pelamar CPNS Kemensetneg Mengikuti Tes Wawancara Seleksi Penerimaan CPNS

 
bagikan berita ke :

Selasa, 14 November 2017
Di baca 2248 kali

Setelah melalui Seleksi Kompetensi Dasar Computer Assisted Test (SKD CAT) dan tes TOEFL, para pendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di lingkungan Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) dan Sekretariat Kabinet mengikuti tes wawancara yang dimulai sejak Senin, (13/11) sampai dengan Jumat mendatang, (17/11) di Gedung Kantor Kemensetneg. Dalam tes wawancara seleksi CPNS tahun 2017 ini, Biro Sumber Daya Manusia (SDM) telah menjadwalkan 512 peserta untuk mengikuti tes tersebut.

Bertindak sebagai pewawancara yaitu pejabat eselon I dan II di lingkungan Kemensetneg dan Sekretariat Kabinet yang tergabung dalam tim seleksi serta pejabat selaku user pada unit kerja sesuai formasi yang telah ditentukan. “Pada saat wawancara  nanti, saudara-saudara diharapkan dapat menjawab semua pertanyaan yang diajukan dan tidak perlu tegang”, ujar Andri.  

Tes wawancara ini merupakan bagian dari Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan juga tahapan akhir dari rangkaian tes penerimaan CPNS tahun 2017. Nilai hasil tahapan tes seleksi tersebut akan dikirim ke Panitia Seleksi Nasional untuk direkapitulasi. Hasil keputusan Panselnas Penerimaan CPNS tahun 2017  akan diumumkan disitus resmi Kemensetneg pada 20 November 2017 mendatang. Bagi CPNS yang telah diterima akan mengisi sebanyak 178 formasi jabatan di lingkungan Kemensetneg dan Sekretariat Kabinet. (DEW-Humas Kemensetneg)

Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
10           4           3           0           0