Inovasi dan Manajemen Perubahan Tentukan Kelulusan Peserta Diklatpim Tingkat III

 
bagikan berita ke :

Senin, 24 Juli 2017
Di baca 942 kali

Pada pembukaan Diklat Kepemimpinan Tingkat III Angkatan X, Kepala Pusdiklat Kemensetneg, Samidi Fahrudin mengingatkan kepada peserta Diklatpim Tingkat III untuk selalu mengutamakan pelayanan terhadap masyarakat. “Besarnya tuntutan masyarakat terhadap kualitas pelayanan publik harus segera direspon dengan berbagai inovasi” tegas Samidi dalam sambutannya.

Peserta Diklat PIM III merupakan pejabat struktural Eselon III yang mempunyai peranan yang menentukan dalam membuat perencanaan kegiatan di instansi dan memimpin staf dan seluruh pemangku kepentingan stratejik untuk melaksanakan suatu kegiatan secara efektif dan efisien, oleh sebab itu dibutuhkan kompetensi yang sepadan. “Kompetensi taktikal inilah yang akan diberikan kepada peserta diklat selama mengikuti Diklatpim Tingkat III, lebih jauh lagi tidak sebatas memberikan namun menerapkan kompetensi yang dimilikinya” tutur Samidi.

Dengan diselenggarakannya Diklat Kepemimpinan Tingkat III Angkatan X, diharapkan akan muncul pemimpin-pemimpin perubahan yang tidak hanya memiliki kompetensi tetapi juga mampu menunjukkan kinerja dalam memimpin perubahan. “Sosok pemimpin perubahan yang berkarakter dan berintegritas, yang mampu berkolaborasi secara internal dan eksternal untuk mengelola program instansi dengan inovatif dan mampu mengoptimalkan seluruh potensinya” jelas Kepala Pusdiklat Kemensetneg, Samidi.

Diklat Kepemimpinan Tingkat III Angkatan X akan diselenggarakan pada 24 Juli s.d. 9 November 2017, yang diikuti oleh 25 orang Pejabat Eselon III, terdiri dari laki-laki sebanyak  15 orang dan perempuan sebanyak 10 orang, yang berasal dari: 5 Orang dari Kemensetneg, 5 Orang dari Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, 4 Orang dari Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman, 3 Orang dari Sekretariat Kabinet, 3 Orang dari Sekretariat Jenderal DPR RI, 4 Orang dari Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional, dan 1 Orang dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi.(HAN-Humas Kemensetneg)
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           1