Bertempat di Istana Merdeka, Jakarta, Panitia Seleksi Calon Pimpinan (Pansel Capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyerahkan sepuluh nama Capim KPK kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, Senin (2/9).
Kedatangan Pansel Capim KPK ke Istana Merdeka disambut baik oleh Presiden RI, Joko Widodo. “Proses seleksi yang panjang dari awal, hari ini sudah 20 atau 30 orang mungkin. Ini adalah sebuah proses panjang yang telah dilalui”, ujar Joko Widodo.
Dalam kunjungannya, tampak hadir sembilan anggota Pansel Capim KPK termasuk Ketua Pansel Capim KPK, Yenti Garnasih.
Dalam kesempatan yang sama, Joko Widodo menyampaikan agar tidak tergesa–gesa dalam menentukan pilihan. “Harapannya tidak perlu tergesa–gesa, yang paling penting menurut saya yaitu nama–nama yang saya serahkan ke DPR itu memang layak untuk dipilih ", pungkas Joko Widodo.
Lebih lanjut, Joko Widodo menambahkan bahwa kini Indonesia telah memasuki era terbuka dimana akan ada masukan–masukan dari masyarakat yang nantinya bisa dijadikan koreksi. (CHN/9 – Humas Kemensetneg)