Presiden – Wapres Lakukan Halalbihalal Secara Virtual

 
bagikan berita ke :

Senin, 02 Mei 2022
Di baca 629 kali

Sebagaimana dilakukan masyarakat Indonesia pada umumnya, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin memanfaatkan momentum perayaan Idulfitri 1443 H hari ini dengan melakukan halalbihalal untuk saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan pada Senin (02/05/2022).

 

Hanya saja, karena kedua pemimpin bangsa ini sedang merayakan Idulfitri di kota yang berbeda, yakni Presiden di Yogyakarta dan Wapres di Jakarta, sehingga keduanya melakukan halalbihalal melalui panggilan video (video call).

 

Presiden dan Wapres melakukan video call sekitar pukul 09.00 WIB usai melaksanakan salat Idulfitri (salat Id). Dalam pertemuan secara virtual tersebut, orang nomor satu dan dua di Republik ini tampak akrab saling bersilaturahmi dan bermaaf-maafan.

 

“Assalamu’alaikum, kami menghaturkan selamat hari raya Idul Fitri, mohon maaf lahir dan batin (dari) saya dan Ibu Iriana,” ucap Presiden Jokowi mengawali percakapan.

 

Kemudian, Wapres pun menjawab dengan turut mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri.

 

“Ya sama-sama Bapak Presiden. Saya juga dengan Ibu Wury ingin mengucapkan minal aidin walfaidzin mohon maaf lahir dan batin,” jawabnya.

 

Tidak hanya Presiden dan Wapres, dalam video call ini, Ibu Iriana Joko Widodo dan Ibu Wury Ma’ruf Amin turut pula saling bermaaf-maafan.

 

Lebih jauh, dalam percakapan yang penuh keakraban ini, Wapres juga sempat menanyakan mengenai cucu-cucu Presiden.

 

“Pak Presiden, cucu-cucu apakah (sudah) kumpul semua di Jogja?” tanya Wapres.

 

Presiden pun menjawab bahwa saat ini dirinya belum bersama keempat cucunya dan baru esok hari rencananya akan berkumpul.

 

“(Cucu-cucu) Bapak sudah kumpul semuanya?” kata Presiden bertanya balik.

 

Wapres kemudian menjawab bahwa dirinya juga baru akan bertemu cucu-cucunya siang nanti di Banten.

 

“Siang ini saya ke Banten, nanti kumpulnya di sana,” jawab Wapres.

 

Selain itu, pada kesempatan ini Wapres juga sempat bercerita pada Presiden bahwa dirinya hari ini melaksanakan salat Idulfitri di Masjid Istiqlal. Ia pun bercerita pada Presiden bahwa kondisi Masjid Istiqlal saat ini sangat indah.

 

“Istiqlal saat ini sudah indah sekali Bapak Presiden. Bagus sekali dan tadi jamaah ramai sekali,” cerita Wapres.

 

Mendengar hal tersebut, Presiden pun tampak bahagia dan mengucapkan rasa syukurnya.

 

“Alhamdulillaah, Pak Wapres,” ucap Presiden.

 

Mengakhiri percakapan, Presiden Jokowi kembali mengucapkan permohonan maaf dan mendoakan untuk kesehatan Wapres dan keluarga.

 

“Sekali lagi Pak Wapres, mohon maaf lahir batin, sehat semuanya, Bapak dan keluarga. Terima kasih Pak Wapres, wassalamu’alaikum,” tutup Presiden.

 

Mendapatkan ucapan do’a, Wapres pun mengamini, mendo’akan balik, dan menghaturkan terima kasih.

 

“Terima kasih Bapak Presiden, wa’alaikumsalaam,” jawabnya.

 

Sebagai informasi, pada IdulFitri kali ini Presiden Jokowi melaksanakan salat Id di Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta. Sedangkan Wapres memilih melaksanakan salat Id di Masjid Istiqlal Jakarta. (EP/RJP-BPMI Setwapres)

Kategori :
Bagaimana pendapat anda mengenai artikel ini?
0           0           0           0           0